PBESI: Mandalika Punya Kesempatan
PBESI menuturkan beberapa lokasi pariwisata eksotis di Indonesia punya kesempatan untuk menjadi tuan rumah M7 World Championship di tahun 2026, termasuk Mandalika.
Indonesia diumumkan akan menjadi tuan rumah M7 dalam proses hand-off dari Malaysia selaku tuan rumah M5.
Ini adalah kali kedua Indonesia menjadi tuan rumah M Series setelah M4 World Championship pada tahun 2022 silam.
Berkaca pada penyelenggaraan M4, apa saja antisipasi yang sudah dilakukan oleh PBESI, dan dimana tepatnya lokasi venue M7 akan diadakan?
PBESI ungkap Mandalika bisa menjadi salah satu kandidat venue M7
Dalam sesi konferensi pers, Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan PBESI Yudistira Adipratama S.H., LL.M. memaparkan poin penting dari penyelenggaraan M4 2 tahun lalu.
“Masalah sebelumnya yang dialami M4 berhubungan dengan penonton. Kami bisa belajar dari event sebelumnya di Jakarta seperti exposure media yang bisa lebih besar,” ujarnya.
Menurut Yudistira, mengundang sebanyak mungkin penonton dan media massa menjadi salah satu fokus utama mereka di M7.
“Menurut saya publikasi menjadi tantangan tersendiri agar lebih banyak orang dan penonton yang membuat event semakin meriah,” lanjut Yudistira.
Ia juga menyampaikan beberapa hal penting seputar venue M7, dimana terdapat beberapa lokasi di Indonesia yang punya potensi untuk menjadi tuan rumah acara tersebut.
Yudistira menjelaskan, Jakarta adalah kota yang cocok menjadi tuan rumah M7, dimana terdapat banyak venue berkelas yang bisa dipilih.
“Namun kami juga berharap setidaknya bisa menciptakan event yang setara di daerah lain, seperti Mandalika contohnya atau lokasi pariwisata potensial lain,” papar Yudistira.
“Saya percaya semua orang bisa menikmati esports di sekitar lingkungan alami. Indonesia memiliki aspek yang kuat di bidang itu,” pungkasnya.